Unikal Miliki Rusunawa Mahasiswa

unikal-rusunawa-mahasiswa

Kendati Universitas Pekalongan (Unikal) berada di kota kecil di Pantura, bukan berarti kalah dengan perguruan tinggi di kota-kota besar. Bahkan kini, universitas yang berada di Jalan Sriwijaya No 3 Pekalongan itu memiliki asrama mahasiswa Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) yang pada Februari lalu sudah diresmikan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

Menurut Menteri Basuki, keberadaan Rusunawa di kampus Unikal tersebut diharapkan dapat memperkuat nasionalisme di kalangan mahasiswa. “Kita ini kan sangat heterogen. Mahasiswa di sini dari mana saja. Pasti di asrama ini semua budaya berkumpul sehingga akan lebih baik nasionalisme,” terangnya

Pembangunan Rusunawa mahasiswa tersebut juga diberikan kepada beberapa universitas termasuk di antaranya Unikal yang nilainya antara Rp 10 miliar hingga Rp 15 miliar. “Rusunawa Mahasiswa Unikal ini yang pertama diresmikan,” sambungnya.

Rusunawa Unikal terdiri atas empat lantai dan mempunyai 50 unit kamar. Satu unit kamar diperuntukkan dua orang mahasiswa.

Rektor Unikal, Suryani mengatakan, memiliki Rusunawa Mahasiswa sudah menjadi impian Unikal sejak lama. “Kini, Unikal memiliki asrama mahasiswa. Ini merupakan impian lama yang menjadi kenyataan,”
terangnya.

Calon penghuni Rusunawa mahasiswa pun sudah siap. Saat ini sudah ada 13 mahasiswa yang akan menempati Rusunawa Mahasiswa unikal. Merekaadalah 12 mahasiswa dari Universitas Brunei Darussalam yang mengikuti program pertukaran mahasiswa The Community Outreach Program (COP) dan satu mahasiswa dari Jepang. Menurut Suryani, Rusunawa Mahasiswa Unikal tersebut diperuntukkan bagi mahasiswa yang saat ini duduk di semester II. “‎Nantinya akan diutamakan untuk mahasiswa baru, semester I. Tapi sekarang untuk mahasiswa semester II yang mau bisa mendaftar,” jelasnya.

Namun, bagi mahasiswa yang menempati Rusunawa mahasiswa tersebut diberi batas waktu selama satu tahun. Setelah satu tahun, mahasiswa tersebut harus keluar dan diganti dengan mahasiswa yang baru.

Sementara itu, untuk tarif sewanya, masih dibahas. “Harga sewanya belum diputuskan. Tapi kami perkiraan sekitar Rp 700 per ruangan. Satu ruangan untuk dua orang,” tambahnya. Satu ruang di Rusunawa mahasiswa tersebut terdapat tempat tidur susun dua, dua almari, meja belajar dan kamar mandi.(adv)