Seminar Bimbingan dan Konseling

Seminar Bimbingan dan Konseling

Universitas Pekalongan mengadakan seminar bimbingan dan konseling “Pemberdayaan Potensi Unggul Siswa dalam Menghadapi Era Disrupsi melalui Strategi Konseling Berbasis Humanistik”. Acara yang mendatangkan narasumber ibu Lies Triati Nur, S.H., S.Pd., M.Si dan Mulawarman., S.Pd., M.Pd., Ph.D. ini berlangsung di Gedung C lantai 3 Universitas Pekalongan. Turut hadir rektor Universitas Pekalongan bapak Suryani, S.H., M.Hum. memberikan sambutan sekaligus membuka acara seminar bimbingan dan konseling.

Dalam acara tersebut, bapak Esmara Sugeng, S.H., M.Hum selaku ketua Penerimaan Mahasiswa Baru menjelaskan mengenai prestasi serta program beasiswa yang ada di Universitas Pekalongan. Keynote Speaker dalam seminar bimbingan dan konseling tersebut yaitu Prof. Dr. DYP. Sugiharto,M.Pd,Kons. Para tamu undangan serta peserta dari beberapa kabupaten dan kota Pekalongan, serta peserta dari kabupaten tegal dan batang juga turut hadir dalam seminar bimbingan dan konseling yang diadakan di Universitas Pekalongan.

[post_gallery]

Materi seminar dapat di download disini :

Motivational Interviewing di Seting Sekolah

Peran guru BK terhadap siswa di era millenial