Road to Campuss Kiai Kanjeng di UNIKAL

Bertempat di halaman kampus UNIKAL, Emha Ainun Nadjib bersama kiai kanjengnya dan istri tercinta, Novia Kolopaking berkunjung ke kampus Sriwijaya dalam even Kiai Kanjeng Road to Campuss yang didukung sepenuhnya oleh LA Light.
Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan civitas akademika UNIKAL dan para seniman kota Pekalongan. Seperti biasanya, emha yang terkenal “nyleneh” mengeluarkan pernyataan dan banyolan yang sarat kritik sosial, apalagi ditengah ramainya fenomena “cicak dan buaya”.
Diluar perkiraan, acara yang sedianya hanya berlangsung sekitar satu setengah jam ini “dipaksa” diperpanjang lebih dari 2 jam karena antusiasme peserta. Pesan-pesan moral yang disampaikan sangat mengena ditengah degradasi moral dalam kehidupan berbangsa.
Hebatnya lagi, tampilan para musisi yang mendukung kiai kanjeng sungguh luar biasa, terutama kolaborasi antara musik tradisional dan musik modern.
Sebelum tampilnya emha, tampil pula para seniman lokal UNIKAL seperti Arief Budiarjo (Dosen FE) yang menampilkan monolog “cicak dan buaya” serta Panji Mayza yang mewakili mahasiswa. Surprise! (enha)