Kuatkan Kerjasama Internasional,Unikal MoA Bareng 3 Institusi Luar Negeri

Unikal MoA 3 Institusi Luar Negeri

Dalam upaya meningkatkan kerjasama internasional, Universitas Pekalongan (Unikal) telah berhasil menginisiasi sejumlah perjanjian kerja sama dengan tiga institusi pendidikan luar negeri, yakni An Giang University, Kalasin University, dan New Zealand Qualifications Authority. Penandatanganan perjanjian ini diiringi oleh kegiatan MOA signing and sharing session on internasional joint research and community service programs pada Senin, 28 Agustus 2023 di Auditorium Lantai 8. 

Dalam wawancara dengan Ketua LPPM Unikal, Dwi Agustina, S.Pd., M.Pd. BI., P.hD, beliau menjelaskan bahwa perjanjian ini membuka peluang yang lebih luas bagi kolaborasi dengan institusi pendidikan di luar negeri. Hingga saat ini, kerjasama hanya terbatas pada pertukaran pelajar, tetapi dengan perjanjian ini, kerjasama lintas negara dapat diperluas secara signifikan.

Selain penandatanganan perjanjian, Unikal juga telah mengambil langkah lebih jauh dengan mengimplementasikan Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Internasional langsung ke desa binaan Unikal, yaitu Desa Purworejo. Ini menunjukkan komitmen Unikal dalam membawa manfaat nyata melalui kerjasama internasional.

Ketua Dies Natalis ke-42 Unikal, Aji Cokro Dewanto, S.Psi., MPsi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Dies Natalis Unikal dan bertujuan untuk memperkuat Tridharma perguruan tinggi, terutama dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Perjanjian ini tidak hanya berdampak positif bagi para dosen, tetapi juga bagi mahasiswa, karena melalui kerjasama ini, mereka dapat terlibat dalam penelitian berskala internasional.

Aji juga mengungkapkan kebanggaannya atas perkembangan Unikal yang telah mengembangkan kerjasama dengan berbagai negara, seperti Malaysia, New Zealand, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam, dan Taiwan. Hal ini menunjukkan bahwa Unikal telah berhasil membangun sejumlah kerjasama lintas Asia yang telah berjalan dengan baik.