Program Studi Keperawatan dan Profesi Ners Universitas Pekalongan Terakreditasi “B”

Pekalongan (5/9/16), Bertepatan dengan Dies Natalis Universitas Pekalongan ke-35, Program Studi Keperawatan dan Profesi Ners memberikan kado spesial dengan meraih Akreditasi “B” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes) berdasarkan SK Nomor 0748/LAM-PTKes/Akr/Sar/VIII/2016 dan Nomor 0749/LAM-PTKes/Akr/Sar/VIII/2016. Proses visitasi akreditasi telah dilaksanakan pada tanggal 10-13 Agustus 2016 lalu oleh Bapak Dr. Muhammad Hadi, S.KM., M.Kep, Bapak Teuku Tahlil, S.Kp., MS., Ph.D dan Ibu Erfina, S.Kep., Ns., M.Kep.

“Ini merupakan amanah yang harus selalu kami jaga untuk meningkatkan mutu dan kualitas program studi, mahasiswa dan lulusan, sehingga nantinya dapat selalu berperan dalam membangun kemajuan bangsa dalam bidang kesehatan terutama profesi perawat” terang Ketua Program Studi Profesi Ners Isrofah, S.Kep., Ns., M.Kep.

penandatanganan-berita-acara-visitasi-akreditasi-program-studi-ners-universitas-pekalonganDi sela-sela kesibukan visitasi AIPT, Rektor Unikal, H.Suryani, S.H., M.Hum menyampaikan ucapan selamat dan sukses untuk Program Studi Ners “Sebuah kabar yang sangat menggembirakan dan membanggakan, semoga dari hasil akreditasi ini bisa selalu menjadi motivasi untuk mengabdikan diri dalam mendidik generasi penerus bangsa dan ikut berperan aktif dalam menghadapi era Asean Economic Community (AEC) yang saat ini sedang berlangsung”.

Peningkatan nilai akreditasi ini tidak lepas dari peran dan dukungan civitas akademika Unikal, alumni, stakeholders, dan clinical instructure (CI) yang telah mendukung dalam proses akreditasi. Berdasarkan hasil tracer study yang dilakukan pada alumni menunjukkan bahwa rata-rata masa tunggu lulusan Profesi Ners Unikal untuk diterima kerja adalah 3,6 bulan. Selain itu, dukungan stakeholders (RS tipe B) dalam hal penyediaan sarana pembelajaran untuk mahasiswa juga terjalin dengan baik, sehingga mahasiswa dapat memperoleh pengalaman pembelajaran klinik untuk kemudian diaplikasikan di dunia kerja setelah menyelesaikan studinya.

– Unikal Langkah Pasti Meraih Prestasi –