Halal Bi halal Keluarga Besar Unikal

halal bi Halal Unikal
Universitas Pekalongan – Hari pertama setelah libur lebaran, civitas akademika Universitas Pekalongan melaksanakan kegiatan Halal Bi Halal. Acara yang dilaksanakan di Auditorium Gedung C lantai 3, dihadiri oleh pengurus Yayasan Samarthya Mahotsaha Paramadharma, dosen serta karyawan Universitas Pekalongan.

Dalam acara tersebut Ketua Yaysan Universitas Pekalongan Bapak Mohamad Rizal, S.E. menyampaikan acara Halal Bi Halal keluarga besar Universitas Pekalongan, merupakan moment yang penting untuk saling bersilahturahmi. Selanjutanya acara dilanjutkan dengan sambutan yang disampaikan oleh rektor Universitas Pekalongan bapak Suryani, S.H., M.Hum. Kemudian mauidhoh hasanah yang disampaikan Bapak Drs. Jamaludin Al Jamaludin Efendi, M.Farm., Apt. menyampaikan tentang merajut ukhuwah membangun insan ulil albab. 
Halal Bi halal unikal
Pada Halal Bi Halal yang diadakan pada senin 10 Juni 2019, sekaligus sebagai acara penyerahan kenang kenangan kepada Bapak Slamet, S.E. yang telah purna tugas dan pelepasan haji. Pada akhir acara seluruh civitas akademika Universitas Pekalongan berjabat tangan, saling memaafkan.